Penyertaan Bunda Maria

Facebooktwitterpinterestlinkedinmail

33mariaBulan Mei adalah bulan Bunda Maria, kalau kita membicarakan tentang Bunda Maria maka tidak akan habis sumber yang bisa kita gali dari teladan kehidupan Bunda Maria. Kali ini mari kita renungkan beberapa hal mengenai penyertaan Bunda Maria kepada Tuhan Yesus.

1. Bunda Maria hadir di awal kehidupan Tuhan Yesus sebagai bunda Tuhan.
Luk 1:31 Sesungguhnya engkau akan mengandung dan akan melahirkan seorang anak laki-laki dan hendaklah engkau menamai Dia Yesus.

2. Bunda Maria hadir di peristiwa Kana dan mengubah waktu Tuhan.
Yoh 2:4 Kata Yesus kepadanya: “Mau apakah engkau dari pada-Ku, ibu? Saat-Ku belum tiba.”
Waktu Yesus untuk membuat mujijat belum tiba, tapi karena cinta kasih dan belas kasihan Bunda Maria kepada mempelai di Kana yang kehabisan anggur, membuat hati Yesus jadi tergerak dan mempercepat waktuNya untuk membuat mujijat.

3. Bunda Maria ada di bawah kaki salib ketika Yesus disalibkan.
Yoh 19:25 Dan dekat salib Yesus berdiri ibu-Nya dan saudara ibu-Nya, Maria, isteri Klopas dan Maria Magdalena.
Bunda Maria memberi dukungan dan ikut merasakan penderitaan di bawah kaki salib Yesus ketika semua orang telah lari dan meninggalkan Yesus, lewat kasihnya yang hanya bisa dicurahkan lewat kasih seorang ibu yang luar biasa.

4. Bunda Maria hadir bersama para Rasul pada hari Pantekosta ketika Roh Kudus turun dan gereja dilahirkan.
Bunda Maria adalah hamba yang setia yang ikut ambil bagian secara menyeluruh mulai dari kelahiran, kehidupan, lewat karyaNya, wafat dan kebangkitan Yesus.
Ini adalah penyertaan yang amat lengkap dari awal sampai akhir kehidupan Tuhan Yesus.

5. Perjalanan hidup Bunda Maria diakhiri ketika Bunda Maria diangkat ke surga badan dan jiwanya dan dimahkotai di surga.
Diangkat ke surga bukan oleh kekuatan sendiri tapi diangkat ke surga oleh kekuatan Allah karena Bunda Maria adalah lambang manusia yang hidupnya tak bercela. Dalam Why 12:1 “Maka tampaklah suatu tanda besar di langit: Seorang perempuan berselubungkan matahari, dengan bulan di bawah kakinya dan sebuah mahkota dari dua belas bintang di atas kepalanya.”
Lengkaplah penyelesaian hidup Bunda Maria, Bunda kita telah mencapai garis akhir kehidupannya yang sangat baik dan sempurna dengan dimahkotai dua belas bintang di surga.

J.B.Berthier pendiri kongegrasi Missionariorum A. Sacra Familia (Misionaris Keluarga Kudus) mengatakan “Allah sudah dapat membuat suatu langit lebih indah, suatu bumi lebih bagus, tetapi Ia tidak dapat mengangkat suatu ciptaan sampai martabat yang lebih tinggi daripada martabat Maria.”

Kalau begitu mari kita meningkatkan devosi kita kepada Bunda Maria.

Emmanuella JKD

This entry was posted in Warna Warni. Bookmark the permalink.